Kamis, 20 Juli 2017

GALAU


18.Kajian Syawal
😎FIKIRAN GALAU🌍🌎🌑

1.Larangan galau...
ﻭَﻟَﺎ ﺗَﻬِﻨُﻮﺍ ﻭَﻟَﺎ ﺗَﺤْﺰَﻧُﻮﺍ ﻭَﺃَﻧْﺘُﻢُ ﺍﻟْﺄَﻋْﻠَﻮْﻥَ ﺇﻥْ ﻛُﻨْﺘُﻢْ
ﻣُﺆْﻣِﻨِﻴﻦَ
“Janganlah kamu bersikap lemah, dan janganlah
(pula) kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yang paling tinggi (derajatnya), jika kamu orang-orang yang beriman ”
(QS. Ali Imron: 139).
2.Jahat dan kebaikan adalah bahan ujian dan cobaan hidup.
ﻭَﻧَﺒْﻠُﻮﻛُﻢْ ﺑِﺎﻟﺸَّﺮِّ ﻭَﺍﻟْﺨَﻴْﺮِ ﻓِﺘْﻨَﺔً ۖ ﻭَﺇِﻟَﻴْﻨَﺎ ﺗُﺮْﺟَﻌُﻮﻥَ
“Wahai manusia, Kami akan menguji kalian dengan
kesempitan dan kenikmatan, untuk menguji iman
kalian. Dan hanya kepada Kamilah kalian akan kembali”
(QS. Al-Anbiya: 35).
3.Nasib manusia silih berganti terkadang jaya dan atau sebaliknya,takdir yang harus dijalani dengan rasa syukur dan sabar.
ﻭَﺗِﻠْﻚَ ﺍﻟْﺄَﻳَّﺎﻡُ ﻧُﺪَﺍﻭِﻟُﻬَﺎ ﺑَﻴْﻦَ ﺍﻟﻨَّﺎﺱِ ﻭَﻟِﻴَﻌْﻠَﻢَ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﺍﻟَّﺬِﻳﻦَ ﺁﻣَﻨُﻮﺍ ﻭَﻳَﺘَّﺨِﺬَ ﻣِﻨْﻜُﻢْ ﺷُﻬَﺪَﺍﺀَ ۗ ﻭَﺍﻟﻠَّﻪُ ﻟَﺎ ﻳُﺤِﺐُّ ﺍﻟﻈَّﺎﻟِﻤِﻴﻦ
“Dan masa (kejayaan dan kehancuran) itu Kami
pergilirkan diantara manusia (agar mereka mendapat
pelajaran); dan supaya Allah ingin memberi bukti
kebenaran kepada beriman (dengan orang-orang kafir)
dan menjadikan sebagian diantara kalian sebagai
syuhada’. Allah tidak menyukai orang-orang yang zalim”
(QS. Ali Imran: 140).
4.Nabi Ysuf as berjurhat kepada Allah swt tentang nasibnya.
ﺇِﻧَّﻤَﺎ ﺃَﺷْﻜُﻮ ﺑَﺜِّﻲ ﻭَﺣُﺰْﻧِﻲ ﺇِﻟَﻰ ﺍﻟﻠَّﻪِ
“Sesungguhnya hanya kepada Allah aku mengadukan
penderitaan dan kesedihanku ”
(QS. Yusuf: 86).
5.Tertawa dan menangis datang dariNya.
ﻭَﺃَﻧَّﻪُ ﻫُﻮَ ﺃَﺿْﺤَﻚَ ﻭَﺃَﺑْﻜَﻰٰ
“Dialah Allah yang menjadikan seorang tertawa dan
menangis”
(QS. An-Najm: 43).
6.Pertanda iman yang mantap adalah gembira dengan kebaikannya dan bersedih dengan keburukannya.
ﻣَﻦْ ﺳَﺮَّﺗْﻪُ ﺣَﺴَﻨَﺎﺗُﻪُ ﻭَﺳَﺎﺀَﺗْﻪُ ﺳَﻴِّﺌَﺎﺗُﻪُ ﻓَﻬُﻮَ ﺍﻟْﻤُﺆْﻣِﻦُ
“Barangsiapa yang merasa bergembira karena amal
kebaikannya dan sedih karena amal keburukannya,
maka ia adalah seorang yang beriman”
(HR. Tirmidzi).
7.Larangan bersedih.
ﻭَﻟَﺎ ﺗَﺤْﺰَﻥْ ﻋَﻠَﻴْﻬِﻢْ
“Dan janganlah kamu berduka cita terhadap
mereka”
(QS. An-Nahl: 127).
8.Allah swt bersama orang yang tegar dengan imannya.
ﻟَﺎ ﺗَﺤْﺰَﻥْ ﺇِﻥَّ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﻣَﻌَﻨَﺎ ۖ
“Janganlah kamu berduka cita, sesungguhnya Allah
beserta kita”
(QS. At-Taubah: 40)
9.Rasa duka cita berlebihan datang dari setan.
ﺇِﻧَّﻤَﺎ ﺍﻟﻨَّﺠْﻮَﻯٰ ﻣِﻦَ ﺍﻟﺸَّﻴْﻄَﺎﻥِ ﻟِﻴَﺤْﺰُﻥَ ﺍﻟَّﺬِﻳﻦَ ﺁﻣَﻨُﻮﺍ
“Sesungguhnya pembicaraan bisik-bisik itu adalah dari
syaitan, supaya orang-orang yang beriman itu berduka cita”
([QS. Al-Mujadalah: 10]. Madaarijus Saalikiin hal: 1285).
10.Kekasih Allah swt tidak takut dan tidak sedih kepada selainNya.
ﻟَﺎ ﺧَﻮْﻑٌ ﻋَﻠَﻴْﻬِﻢْ ﻭَﻟَﺎ ﻫُﻢْ ﻳَﺤْﺰَﻧُﻮﻥَ
“Mereka tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan
tidak (pula) mereka bersedih hati”
(QS. Al-Baqarah: 38)
11.Istiqamah berlindung dan berdoa.
ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺇﻧﻲ ﺃﻋﻮﺫ ﺑﻚ ﻣﻦ ﺍﻟﻬﻢ ﻭﺍﻟﺤﺰﻥ ..
“Ya Allah aku berlindung kepadaMu dari gundah
gulana dan rasa sedih…” (HR. Bukhari dan Muslim).
😎MENYIKAPI GALAU
ALA SUFI💕💕💕
Pertama, senantiasa mengingat dan menyebut
( dzikr ) nama Allah tanpa putus. Sejatinya Allah senang sekali disebut dan dipuji, bahkan
penciptaan mahluk oleh-Nya adalah memang
untuk tujuan itu. Berdzikir haruslah dilakukan
secara countinue, di mana pun, kapanpun, dan bagaimanapun cara dan keadaannya. Ini adalah terapi yang paling inti dan penting bagi seorang
hamba untuk menyucikan jiwa dari segala kotoran nafsu amarah untuk bisa menjadi lebih
dekat dengan-Nya.
Kedua, melayani dan
mencintai sesama, termasuk dalam hal ini
saling mengingatkan dalam kebaikan, tidak suka mencela dan membuka aib orang lain, tidak menggunjing dan apapun yang bisa melukai
perasaan orang lain.
Ketiga, tidak melawan
perlakuan buruk. Termasuk di sini upaya
balas dendam adalah suatu hal yang amat
dilarang, meski seseorang terkadang dizalimi, bukan berarti dia harus menzalimi pula. Hal ini
meniscayakan bagaimana seseorang membalas
segala sesuatu dengan kebaikan.
Keempat,
selalu bersikap baik dan positif kepada semua
mahluk Allah (bukan hanya pada manusia),
termasuk hewan dan alam sekitar. Sebab
perbuatan buruk terhadap mahluk Allah berarti menyalahi prinsip ekuilibrium ( tawazun) alam raya. (https://haukil wordpress.com)
😎BELAJAR TENANG HATI🌷🌹🌺
1.Bertaubat dari kebiasaan yang tidak terpuji.
2.Baik sangka kepada Allah swt.
3.Shalat berjamaah dan banyak berdzikir,khususnya bershalawat serta beristighfar.
4.Berlindung dan berdoa kepada Allah swt dengan istiqamah.
5.Hasbunallah wa nikmal wakiil nikmal maulaa wa nikman nashiir.
*JANGAN GALAU BERLEBIH NANTI HIDUP MENJADI RUGI*
Wallah a`lam bishawab
SEMOGA BERGUNA. AAMIIN
WASSALAM
ANAK BANGSA
😎😍🇮🇩

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Majelis Ulama Indonesia

Dunia Islam

Informasi Kesehatan dan Tips Kesehatan

Total Tayangan Halaman